Sungai Citarum menjadi fokus utama Kodam III/Siliwangi untuk mengembalikannya sebagai daerah resapan air

CJIInterd, Bandung- Sungai Citarum yang menjadi fokus utama Kodam III/Siliwangi untuk mengembalikannya sebagai daerah resapan air, secara terus-menerus mengadakan pergerakan dalam penanganannya.
Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Doni Munardo mengajak masyarakat untuk bersama-sama mencari solusi dalam penanganan masalah yang ada di Sungai Citarum. Doni menganggap bahwa masyarakat Jawa Barat khususnya tidak mau sungai yang memiliki nama yang melegenda tersebut menjadi sungai yang terkotor di dunia.
“Sekarang mari kita bergandengan tangan saling bahu-membahu mencarikan solusi yang terbaik untuk masyarakat, alam dan untuk negara kita,” ucap Doni dalam pertemuannya bersama masyarakat Hulu Sungai Citarum di Desa Tarumajaya, Pangalengan Kabupaten Bandung, Sabtu, 27/1/2018.
“Ini bukan masalah yang besar. Apalagi untuk rakyat kita sendiri, untuk menjaga kawasan hulu ini supaya kembali sebagai daerah resapan air,” tambahnya. (*)
Oleh : Risman Nurzaman-CJI
No Responses